KEBERMANFAATAN DENGAN PEDULI GURU

KEBERMANFAATAN DENGAN PEDULI GURU

Ada yang berbeda pada Jum’at, 21 Juni 2024. Yang dimaksud adalah Peduli Guru dengan memberikan bantuan berupa uang tunai. Masjid Baiturrohman yang terletak di Desa Waung, Kecamatan Baron menjadi tempat pelaksanaan program tersebut.

Diadakannya suatu yang telah terealisasikan pastilah terdapat latar belakang yakni sebagai bentuk kepedulian terhadap guru, karena guru yang telah berjasa kepada generasi penerus masa depan. Seperti namanya, asnaf penerima program ini adalah guru mengaji dengan penuh keminatan tanpa rasa letih dan tak pantang menyerah dalam pembentukan karakter.

Dalam nuansa yang istimewa, terbalutkan dengan semangat juang serta senyuman yang merekah dari guru dan juga para Ananda yang dengan kelembutan dan keriangannya dalam menggapai kebaikan untuk akhirat. Teruslah berarti karena itu akan dinanti. Dalam kehidupan sementara terus bermanfaat menebar kebaikan dengan apa yang bisa dilakukan.

Sukma yang membara terbentuk dari inspirasi guru dan semangat terhadap cara mengajar dan kelembutan hati. Hal tersebut selaras dengan memberi yang sama-sama memiliki manfaat. Layaknya juga menanam kebaikan yang akan terpetikkan manfaatnya di kemudian hari. Adapun penerima manfaat yakni 10 orang guru dengan nuansa sore hari yang cerah pada jam 16.00 WIB. (ameliaw)